PLUT KUMKM Purworejo dan PR Yakkum Gelar Pelatihan Vocational untuk Penyandang Disabilitas di Kecamatan Pituruh

By DINKUKMP 23 Apr 2025, 14:01:29 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

PLUT KUMKM Purworejo dan PR Yakkum Gelar Pelatihan Vocational untuk Penyandang Disabilitas di Kecamatan Pituruh

Keterangan Gambar : PLUT KUMKM Purworejo dan PR Yakkum Gelar Pelatihan Vocational untuk Penyandang Disabilitas di Kecamatan Pituruh


Purworejo – Dalam upaya memberdayakan penyandang disabilitas, PLUT-KUMKM Purworejo di bawah naungan Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (DINKUKMP) Kabupaten Purworejo bekerja sama dengan organisasi Disabilitas People Organization (ODP dan IDP) binaan PR Yakkum menggelar pelatihan vocational pada Rabu, 23 April 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo.

Pelatihan mengusung konsep kolaborasi multipihak dengan melibatkan Pemerintah Kecamatan Pituruh, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Rajawali Purworejo, serta diikuti oleh 30 peserta dari Ikatan Disabilitas Pituruh (IDP). Tema pelatihan kali ini adalah “Pemanfaatan Bahan Baku Lokal untuk Pemberdayaan Ekonomi”, dengan fokus pada pembuatan sapu dari lidi dan sabut kelapa.

Acara dibuka secara resmi oleh Sri Andriani, Kasi Pemberdayaan Kecamatan Pituruh yang mewakili Camat Pituruh, serta Agung Suryono, A.Md, Kasubag TU UPT PLUT, mewakili Kepala UPT PLUT-KUMKM. Turut hadir fasilitator dari PR Yakkum dan Ketua IDP Kecamatan Pituruh.

Sejumlah pejabat dari DINKUKMP Kabupaten Purworejo turut hadir dalam kegiatan ini, di antaranya:
Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Purworejo, Ir. Hadi Pranoto, Sekretaris DINKUKMP, Nurhadi Trionggo, SH, MAP, Kepala UPT PLUT-KUMKM, Hari Sukoco, SE, yang sebelumnya juga membuka kegiatan Pelatihan Digitalisasi Koperasi dan Vocational UMKM di UPT PLUT-KUMKM pada hari yang sama.

Narasumber, hadir Dwi Hartati, S.Sos dari Komisi 3 DPRD Kabupaten Purworejo yang menyampaikan materi motivasi dan penguatan mental kewirausahaan. Selain itu, Susiyono, pelaku usaha sekaligus pemilik Owner Ais Produk, memberikan pelatihan langsung pembuatan sapu dari bahan baku lokal.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi lokal serta mendukung menumbuhkan jiwa kewirausahaan bagi IDP untuk mewujudkan kemandirian bagi IDP dalam meningkatkan kesejahteraan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment