Mewujudkan Pelaku UMKM Yang Handal Dengan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan, Produksi Serta Peningkatan Kualitas Produk

By DINKUKMP 26 Feb 2025, 16:22:50 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Mewujudkan Pelaku UMKM Yang Handal Dengan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan, Produksi Serta Peningkatan Kualitas Produk

Keterangan Gambar : Mewujudkan Pelaku UMKM Yang Handal Dengan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan, Produksi Serta Peningkatan Kualitas Produk


Purworejo - UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo pada Selasa (25/2/2025) memfasilitasi Pelaku UMKM di wilayah Kabupaten Purworejo melalui 3 (tiga) kegiatan sekaligus dengan total peserta 65 orang, terbagi dalam tiga ruang kelas. Kegiatan Pelatihan Vocational Kopi , Pelatihan Manajemen Kelembagaan UMKM, dan Vocational Pembuatan Sibori. Acara tersebut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DINKUKMP) Kabupaten Purworejo, Bapak Ir. Hadi Pranoto, dengan didahului laporan penyelenggara kegiatan oleh Bapak Hari Sukoco, SE selaku Kepala UPT PLUT KUMKM, acara dihadiri  Kasubag TU UPT PLUT Bapak Agung Suryono, Amd, serta Konsultan UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo.

Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan Pelaku UMKM yang handal, dengan peningkatan kapasitas baik kelembagaan maupun peningkatan kapasitas produksi serta peningkatan kualitas produk.
Hal ini penting untuk dilakukan supaya produk produk UMKM mampu bersaing ditengah pasar yang kompetitif.

Adapun Narasumber dalam acara tersebut dihadirkan dari pakar dibidangnya, Vocational Kopi Bapak Supangat (Owner Kopi Semi Purworejo), Nur Rahmat Haryadi (Delima Roesteri) dan Janu Muhammad (Owner Sayur Sleman, Global Young Farmer), sedangkan pelatihan Sibori oleh Sumarmi sebagai praktisi.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment