Mewujudkan Pasar Insklutif serta Ramah Difabel, DKUKMP Laksanakan Survei Lokasi Penambahan Fasilitas Toilet di Pasar Baledono

By DINKUKMP 03 Jul 2025, 14:30:59 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Mewujudkan Pasar Insklutif serta Ramah Difabel, DKUKMP Laksanakan Survei Lokasi Penambahan Fasilitas Toilet di Pasar Baledono

Keterangan Gambar : Survei Lokasi Penambahan Fasilitas Toilet Difabel


Purworejo, 3 Juli 2025 – Dalam rangka pemenuhan standar fasilitas menuju Pasar Berstandar Nasional Indonesia (SNI), Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Purworejo melalui Kepala Bidang Sarana Prasarana Pengembangan Perdagangan, Ari Wibowo, S.T., melakukan survei lokasi penambahan fasilitas toilet untuk difabel di Pasar Baledono.
Kegiatan survei ini dilaksanakan bersama staf teknis Dinas Perindag dan didampingi langsung oleh Kepala Pasar Baledono, Sulis Setyono, serta pihak penyedia jasa dari CV. Sami Karya selaku calon pelaksana pekerjaan.
Penambahan toilet difabel merupakan salah satu aspek penting dalam mewujudkan pasar yang inklusif, ramah difabel, dan sesuai dengan kriteria pasar SNI. Dalam survei tersebut, tim meninjau titik-titik strategis yang memungkinkan untuk pembangunan fasilitas toilet yang mudah diakses, aman, dan terintegrasi dengan area pasar yang ramai pengunjung.
Ari Wibowo menyampaikan bahwa penambahan toilet difabel tidak hanya menjadi kewajiban regulatif, tetapi juga wujud dari komitmen Pemerintah Kabupaten Purworejo dalam mewujudkan pasar rakyat yang layak dan nyaman bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk penyandang disabilitas.
Dari hasil survei awal, disepakati beberapa alternatif lokasi yang akan dianalisis lebih lanjut dari sisi teknis dan efektivitas penggunaannya. Tahapan selanjutnya akan dilakukan perencanaan detail dan pelaksanaan konstruksi sesuai dengan pedoman SNI Pasar Rakyat.
Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah progresif untuk menjadikan Pasar Baledono sebagai salah satu pasar rakyat unggulan yang memenuhi standar nasional dalam hal fasilitas, kenyamanan, dan inklusivitas




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment