Pelayanan UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo Bidang Kelembagaan, Pemasaran, SDM, Pembiayaan dan Produksi

By DINKUKMP 23 Jan 2025, 14:13:10 WIB Kegiatan
Pelayanan UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo Bidang Kelembagaan, Pemasaran, SDM, Pembiayaan dan Produksi

Keterangan Gambar : Pelayanan UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo Bidang Kelembagaan, Pemasaran, SDM, Pembiayaan dan Produksi


Purworejo - Dengan dibukanya kelas Konsultasi dan pendampingan oleh UPT PLUT dimana konsultan menerima dan melaksanakan layanan sesuai dengan bidangnya. Seperti pada hari Rabu (22/01/2025) Konsultan UPT PLUT Bidang Kelembagaan memfasilitasi Pelaku UMKM yang tengah mengurus legalitas usaha serta legalitas produk baik PIRT serta Sertifikat Halal.

Pelayanan hari ini mendapatkan apresiasi dari Kepala UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo, Bapak Hari Sukoco, SE yang secara langsung memantau pelaksanaan layanan dan pendampingan.

Pelaku UMKM Ibu Sri Toeryani owner Produk Minuman Herbal yang tinggal di Kelurahan Sucen, Kecamatan Bayan, Purworejo, menyampaikan bahwa layanan di UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo sangat membantu, terutama mendapatkan legalitas usaha dan produk. "Akses untuk mendapatkan layanan sangat mudah, tuntas, pegawainya juga ramah, memahami betul terkait dengan kebutuhan UMKM", katanya.

Pelayanan UPT PLUT KUMKM Kabupaten Purworejo selain dilakukan oleh Bidang Kelembagaan  juga dilakukan oleh Konsultan lain antara lain Bidang Pemasaran, Bidang SDM, Bidang Pembiayaan, dan Bidang Produksi.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment