
- Dinas KUKMP Gelar Pelatihan Kewirausahaan dan Manajemen Usaha untuk Pemberdayaan Ekonomi Desa
- Purworejo Wedding Expo Sukses Digelar, Rimi Ani Hadiri Acara Penutupan
- DKUKMP Meriahkan Festival Layang-Layang dan Expo 2025 dengan Lomba Memasak serta Inovasi Kuliner
- Memperingati Hari Koprasi Ke-78 dengan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
- DKUKMP Hadiri Wedding Fair Purworejo 2025
- DKUKMP Menghadiri Kegiatan Peluncuran Aplikasi Lelang Agro untuk Meningkatkan Efisiensi Penjualan Cabai
- Pengarahan Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan kepada Pengurus Program Inkubasi Bisnis Purworejo Mulyo
- Mewujudkan Pasar Insklutif serta Ramah Difabel, DKUKMP Laksanakan Survei Lokasi Penambahan Fasilitas Toilet di Pasar Baledono
- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Purworejo Pastikan Kualitas Pemasangan Paving
- Wujudkan Pasar yang Nyaman, DKUKMP Purworejo beri Dukungan Sarana Prasarana Alat Kebersihan untuk Pasar Daerah
Dinas KUKMP Gelar Pelatihan Kewirausahaan dan Manajemen Usaha untuk Pemberdayaan Ekonomi Desa
Berita Terkait
- Purworejo Wedding Expo Sukses Digelar, Rimi Ani Hadiri Acara Penutupan0
- DKUKMP Meriahkan Festival Layang-Layang dan Expo 2025 dengan Lomba Memasak serta Inovasi Kuliner0
- Memperingati Hari Koprasi Ke-78 dengan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim0
- DKUKMP Hadiri Wedding Fair Purworejo 20250
- DKUKMP Menghadiri Kegiatan Peluncuran Aplikasi Lelang Agro untuk Meningkatkan Efisiensi Penjualan Cabai0
- Pengarahan Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan kepada Pengurus Program Inkubasi Bisnis Purworejo Mulyo0
- Mewujudkan Pasar Insklutif serta Ramah Difabel, DKUKMP Laksanakan Survei Lokasi Penambahan Fasilitas Toilet di Pasar Baledono 0
- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Purworejo Pastikan Kualitas Pemasangan Paving0
- Wujudkan Pasar yang Nyaman, DKUKMP Purworejo beri Dukungan Sarana Prasarana Alat Kebersihan untuk Pasar Daerah0
- Tingkatkan Pemahaman Warga, Literasi Keuangan Digelar di Desa Jogonoyo0
Berita Populer
- Dinas KUKMP Kab. Purworejo Membuka Posko Pendaftaran Banpres BPUM
- Pendaftaran Menempati Kios/Los Pasar Baledono (Ulang)
- Jangan Lewatkan ! Even Purworejo Expo 2024 Dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Purworejo Ke 193
- 32 UKM Purworejo Ikuti Peningkatan Manajemen Pengelolaan Usaha
- Rakor Bersama Koperasi UMKM Indonesia (KOIN)
- DINKUKMP Kab. Purworejo Adakan Lomba Menyanyi dan Mewarnai
- 32 Produk Peserta Inkubasi Bisnis Dipamerkan di Purworejo Spectacular Fair 2019
- Pendataan dan Verifikasi Data Penerima Bansos JPE Kepada Usaha Mikro di Pasar Butuh
- Peluncuran Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) di BRI Cabang Purworejo
- Pasar Grabag Mulai Melakukan Penarikan Retribusi Melalui E-Retribusi

Keterangan Gambar : Pelatihan Kewirausahaan dan Management Usaha
Purworejo, 7-8 Juli 2025 - Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Purworejo (Dinas KUKMP) melaksanakan kegiatan Pelatihan Kewirausahaan dan Manajemen Usaha Batch I (Satu) Desa Prioritas Penanggulangan Kemiskinan di Desa Ketug Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas KUKMP Kabupaten Purworejo, Ir. Hadi Pranoto.
Dalam sambutannya, Ir. Hadi Pranoto menekankan bahwa upaya pengentasan kemiskinan tidak cukup hanya dengan bantuan sesaat, tetapi harus menyentuh akar permasalahan seperti keterbatasan akses ekonomi, minimnya peluang usaha, dan rendahnya kapasitas pengelolaan. Oleh karena itu, pelatihan ini menjadi sangat strategis dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.
Ir. Hadi Pranoto juga berpesan kepada peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, mengambil ilmu sebanyak-banyaknya, dan menggali potensi di desa masing-masing. Beliau berharap peserta dapat menjadi contoh nyata bahwa kemiskinan bisa dilawan dengan kemandirian usaha.
Pelatihan ini menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya, yaitu Mitajani Training n Consultant Yogyakarta, Praktisi UMKM sukses, dan Perbankan PT. BPR BKK Jateng (Perseroda) KC Purworejo. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan peserta dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk memulai dan mengelola usaha secara cerdas, beretika, dan berkelanjutan.
Dinas KUKMP berkomitmen untuk terus mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat desa melalui berbagai program dan kegiatan yang strategis. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi kemiskinan di Kabupaten Purworejo.